Rabu, 22 Agustus 2018

SAKSI PERJUANGAN ANTHONY GINTING UNTUK KEMENANGAN INDONESIA



Euphoria Asian Games 2018 telah banyak menyita perhatian masyarakat Indonesia. Diawali dengan pembukaan yang digelar secara spektakuler dilajutkan dengan medali demi medali yang dipersembahkan oleh para atlet Indonesia. Dari semua cabang olah raga yang dipertandingkan, aku paling senang dengan olah raga bulu tangkis. Bersyukur sekali, di Asian Games kali  tim bulu tangkis Indonesia masuk babak final. Permaian yang apik dari para atlet membuat penonton seolah terlibat dalam pertandingan tersebut.

Tim putra Indonesia dibuka oleh atlet Anthony Ginting. Atlet yang berusia 21 tahun ini mengawali karir sebagai pebulu tangkis sejak masih di Sekolah Dasar.  Dari  pertama turun ke lapangan tampak Anthony berjuang mati-matian untuk memperoleh angka. Perjuangan yang luar biasa. Namun sayang, Anthony menderita cedera di kakinya. Cedera ini sangat mengganggu gerak Anthony. Tampil dengan membawa harapan dari jutaan ribu masyarakat Indonesia memberi Anthony semangat luar biasa untuk dapat terus melanjutkan pertandingan.

Kita yang menyaksikan perjuangan Anthony baik secara langsung di Istora Senayan Jakarta maupun dari layar kaca tentu sangat bangga. Seluruh masyarakat berdoa untuk kemenangannya dan Anthony menunjukkan bahwa dia mampu berjuang semaksimal mungkin untuk mewujudkan mimpi masyarakat Indonesia. Di tengah menahan sakit yang luar biasa di kakinya, Anthony terus memberikan perlawanan. Jika saat itu juga Anthony menyerah, mungkin sebagian besar penonton akan maklum. Namun Anthony tidak melakukannya. Dia terus berjuang dengan semangatnya. Tidak menghiraukan keadaannya. Walau akhirnya harus kalah tipis di set ke tiga, perjuangan seorang Anthony sangat luar biasa. Anthony boleh kalah dari lawannya secara angka, namun dia tetap menang dengan perjuangan maksimal yang telah dilakukannya.

Dear Anthony,

Sukses terus dan bravo bulu tangkis Indonesia!